SMP  

Kepala Dinas Hadiri Pelaksanaan Launcing dan Orientasi Penguatan Profil Pelajar Pancasila di SMPN 3 Lintang Kanan

 

 

Publikasipendidikan.com|Empat Lawang, Sumsel – SMPN 3 Lintang Kanan merupakan satu dari sekian banyak sekolah yang sudah menerapkan kurikulum merdeka. Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila atau yang sering disingkat dengan P5 merupakan ciri khas dari Kurikulum Merdeka yang membedakan dengan kurikulum sebelumnya. Pembelajaran pada kurikulum Merdeka terdiri dari Intrakurikuler dan co-kurikuler atau pembelajaran berbasis projek.

 

Profil pelajar Pancasila merupakan gambaran pelajar Indonesia yang merupakan pelajar sepanjang hayat yang kompeten, berkarakter dan berperilaku sesuai dengan nilai- nilai Pancasila. Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) merupakan pembelajaran lintas disiplin ilmu dalam mengamati dan memikirkan solusi terhadap permasalahan dilingkungan sekitar untuk menguatkan berbagai kompetensi dalam profil pelajar Pancasila” Terang Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Empat Lawang.

Berdasarkan Permendikbudristek No. 56/M/2022, Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) merupakan kegiatan kurikuler berbasis projek yang dirancang untuk menguatkan upaya pencapaian kompetensi dan karakter sesuai dengan profil pelajar Pancasila yang disusun berdasarkan Standar Kompetensi Lulusan. Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) pembelajaran yang baru dimunculkan pada sekolah penggerak. Pada tahun ajaran 2022/2023 mulai berlaku Kurikulum Merdeka yang juga menerapkan P5 menjadi awal pembelajaran di tahun pertama kurikulum merdeka.

 

Sambung Kadis Jhon Heri, Pelaksanaan P5 di SMPN 3 Lintang Kanan yaitu dengan alokasi waktu yang telah direncanakan. Perhitungan waktu pelaksanaan P5 dalam 1 tahun 486 jam pelajaran atau 30% dari alokasi total jam pelajaran. Terdapat 3 Projek dalam 1 tahun, sehingga tiap projek memiliki alokasi waktu 162 JP. P5 di SMPN 3 Lintang Kanan memiliki beberapa tahapan yaitu mulai dari diri, eksplorasi konsep, ruang kolaborasi, demontrasi kontekstual, elaborasi pemahaman dan koneksi antar materi, aksi nyata dan yang terakhir adalah gelar karya.

 

Pada tahap pertama ini siswa dibagi menjadi beberapa kelompok disetiap kelasnya. Dengan harapan projek yang diberikan kepada siswa mampu membangun pengalaman nyata siswa dalam kehidupan bermasyarakat serta memenuhi tujuan pembelajaran P5.

 

Pada hari Senin tanggal 24 Oktober 2022 telah melaunching Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang di hadiri oleh Sekda Empat Lawang, tim percepatan pembangunan, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Kabid, Kasat Polpp, Kepala Sekolah SMA, SMP, SD dan tamu undangan lainnya.

 

Pewarta : SANDRI,SE

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

error: Content is protected !!