Momentum HUT ke-8, PSI Tegaskan Siap Menangkan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 Menuju Presiden Republik Indonesia

 

PublikasiPendidikan.com | Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mampu memberikan warna tersendiri dalam panggung politik dan kehidupan demokrasi di Indonesia. Bahkan PSI kerap tampil menjadi pembeda dalam proses pendewasaan berpolitik dan berdemokrasi di tanah air.

Suatu hal yang menjadi pembeda PSI dengan partai politik lain di usianya yang ke-8 tahun ini adalah kepeloporan PSI dalam mendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden (Capres) Republik Indonesia (RI) pada Pilpres tahun 2024.

PSI menjadi partai politik pertama yang secara resmi menyatakan dukungan kepada Ganjar Pranowo dan hingga kini belum ada partai politik lain yang resmi melakukan hal serupa.

Pada momentum HUT ke-8 PSI yang jatuh pada tanggal 16 November 2022, PSI kembali menegaskan komitmen dan konsistensi, mendukung Ganjar Pranowo sebagai Capres dan siap memenangakan Gubernur Jawa Tengah ini sebagai Presiden RI-8 pada Pilpres tahun 2024. Sebagaimana dilansir dari PSI.ID pada jumat(18/11/2022).

Pada Kopdarnas HUT ke-8 PSI, Ketua Umum (Ketum) DPP PSI, Bro Giring Ganesha, menginstruksikan 8 langkah kepada seluruh calon anggota legislatif, pengurus, dan kader untuk pemenangan PSI di Pemilu 2024. Salah satunya, mereka harus memahami daerah pemilihan dan persoalannya.

Dan terpenting, isu apa yang menjadi keresahan masyarakat, harus dipahami. Jangan sampai nanti Bro dan Sis terpilih menjadi legislator, tapi tak tahu permasalahan masyarakat di Dapil masing-masing, sehingga tidak mengerti apa yang akan dikerjakan,” kata Bro Giring.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Ketua Dewan Pembina PSI, Sis Grace Natalie, menegaskan alasan PSI mendukung Mas Ganjar Pranowo dan Mbak Yenny Wahid sebagai calon Presiden dan Wakil Presiden 2024.

Mas Ganjar punya rekam jejak jelas dan konsisten dalam membela keberagaman, membela merah putih, membela persatuan yang dengan susah-payah diperjuangkan para pendiri bangsa. Mas Ganjar adalah kandidat terbaik yang punya visi paling jelas soal merah putih. Mas Ganjar adalah simbol keberlanjutan pembangunan yang telah dikerjakan Presiden Jokowi,” kata Sis Grace.

Sementara, Mbak Yenny adalah tokoh perempuan hebat. Ia lulusan Harvard yang aktif mengartikulasikan gagasannya dalam gerakan sosial, gerakan keberagaman dan sosok tepat yang melanjutkan perjuangan ayahnya, Gus Dur, untuk memperkuat persatuan Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

error: Content is protected !!