Publikasipendidikan.com|TOBA – Bupati Toba, Ir Poltak Sitorus memimpin apel pagi di SMA Negeri 2 Balige, Kecamatan Balige,Kabupaten Toba, Provinsi Sumatra Utara, Rabu (9/11/2022).
Bupati hadir di SMA Negeri 2 Balige yang masuk di deretan sekolah terbaik di Sumatera Utara ini untuk memberikan dukungan dan semangat kepada para siswa dan guru dalam menjalankan proses belajar mengajar.
Dalam arahannya, Bupati Toba Poltak Sitorus menyampaikan harapannya agar siswa SMA Negeri 2 Balige bisa menjadi pemuda dan pemudi yang memiliki kepribadian yang unggul.
“Siswa-siswi SMA Negeri 2 Balige, jadilah pemuda dan pemudi yang unggul. Punya rasa ingin tahu yang tinggi, pekerja keras, tekun, jangan pernah sombong, jaga kesehatan, karena kesehatan adalah harta yang paling berharga,” ucap Bupati.
Bupati menambahkan bahwa ketekunan merupakan karakter yang sangat diperlukan untuk meraih cita-cita. Sesuai dengan pepatah Bung Karno, Bupati Toba mendorong siswa dan siswi SMA Negeri 2 Balige untuk menggantungkan cita-cita setinggi langit, kalaupun terjatuh, maka akan jatuh di antara bintang.
Kehadiran Bupati Toba untuk memotivasi siswa dan siswi ini, diapresiasi oleh Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Balige Ani Sefriani Nadapdap. Ia menyampaikan rasa terima kasih atas pesan dan arahan Bupati Poltak Sitorus.
“Terima kasih atas pesan Pak Bupati kepada anak didik kita, karakter unggul memang sangat diperlukan untuk mengantar siswa dan siswi meraih cita cita,” ucap Ani Sefriani Nadapdap yang menjabat Kepala Sekolah SMA Negeri 2 sejak bulan Juli 2022.
Turut hadir, Plt. Kepala Dinas Kominfo Sesmon Butarbutar dan Plt. Kepala BKPSDM Kabupaten Toba Dicky Tampubolon. ( DNM / Red )