UMUM  

Wakil Bupati Toba Bersama Forkopimda Lepas Keberangkatan 8 Calon Jamaah Haji

 

Publikasipendidikan.com|TOBA – Sebanyak 8 calon jamaah haji asal Kabupaten Toba dilepas keberangkatannya oleh Wakil Bupati Toba Tonny Simanjuntak SE bersama Forkopimda

Pelepasan Jemaah Haji di laksanakan di Masjid Al Hadhonah Kelurahan Napitupulu, Kecamatan Balige Kabupaten Toba, Provinsi Sumatera Utara, Selasa (30/05/2023)

Turut dihadiri Wakil Bupati Toba Tonny Simanjuntak SE, Kapolres Toba AKBP Taufiq Hidayat Thayeb SH, S.ik yang di wakili Kabag OPS Polres Toba Kompol Jhony A Siregar SH, Danki Kompi A yonif 125/ Simbisa Letda Agus Fajri, Kadis Kesehatan Toba dr Freddy Sibarani, Kadis Perhubungan Toba Sikat Sitompul, Kabag Kesos Tanda Dongoran, Danramil 17/Balige Kapten Inf B Siboro, Ketua MUI Kabupaten Toba, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Toba Wanton Naibaho S.Sos, M.Pd, Camat Balige Pantun Pardede, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat,

Adapun 8 calon jamaah haji yang akan berangkat melaksanakan ibadah Haji Tahun 1444 H/2023 :
1. Juangga Japinondang Naibaho dari Kecamatan Nassau
2. Sugiani Legirun Wagiman dari Kecamatan Balige
3. Nurhasanah Amirudin Yakub dari Kecamatan Porsea
4. Sumani Mugiran Abdullah dari Kecamatan Balige
5. Saminem Sokromo Abdullah dari Kecamatan Balige
6. Nurhayati Wazir Hasan dari Kecamatan Balige
7. Irvandi Efendi Pardede dari Kecamatan Balige
8. Lailan Roswita Siregar dari Kecamatan Balige

Wakil Bupati Toba Tonny Simanjuntak SE menyampaikan “Selamat kepada calon jema’ah haji Kabupaten Toba tahun 2023 yang akan melaksanakan haji ke tanah suci Mekkah.

“Semoga perjalanan bapak ibu dalam menuju Kota Mekkah hingga pulang ke Kabupaten Toba nanti berjalan dengan baik dan sehat semua”, ujarnya.

Wakil Bupati juga berharap, “tolong doakan agar Kabupaten Toba bisa lebih baik lagi dan kami mendoakan semoga bapak ibu menjadi haji yang mabrukh”.

“Keberangkatan calon jamaah haji dari Kabupaten Toba ke Asrama Haji Provinsi Sumatera Utara pada tanggal 11 Juni 2023 dan akan berangkat ke Mekkah melalui embarkasi Sumatera Utara.” ( DNM )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Hanya 28rb 2 Pcs Topi Baseball Garuda Indonesia – Untuk Pemesanan Klik Gambar diatas.

 

error: Content is protected !!